Berita

Basarnas Makin Optimistis Temukan CVR Sriwijaya Air SJ182

Senin, 18 Januari 2021 - 15:04
Basarnas Makin Optimistis Temukan CVR Sriwijaya Air SJ182 Tim Basarnas menyisir lokasi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia).

TIMES RIAU, JAKARTABasarnas meyakini peluang untuk mendapatkan CVR (cockpit voice recorder) pesawat Sriwijaya Air SJ182 semakin besar di hari kesepuluh pencarian di perairan Kepulauan Seribu.

Basarnas mempersempit area pencarian di bawah permukaan air yang terbagi dalam empat sektor. Satu sektor kurang lebih antara 15 sampai 30 meter.

"Besar kemungkinan kita bisa menemukan isian daripada CVR," ujar Direktur Operasi Basarnas (Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan) Brigjen TNI Rasman MS di JICT 2 Jakarta, Senin (18/1/2021).

Penyempitan wilayah lebih bertujuan untuk efisiensi pencarian. Apalagi beberapa puing pesawat sebagian besar sudah terangkut. Selain itu, pencarian dan pertolongan di hari kesepuluh melibatkan 300 penyelam dari unsur gabungan.

"Sehingga penyelam kita yang jumlahnya cukup banyak itu bisa lebih fokus ke sektor yang kita harapkan, yang pertama kita tetap mengutamakan untuk mencari bagian tubuh korban, serpihan kemudian yang tidak kalah penting adalah CVR-nya (Sriwijaya Air SJ182)," tandas Rasman, Direktur Operasi Basarnas. (*)

Pewarta : Hasbullah
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Riau just now

Welcome to TIMES Riau

TIMES Riau is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.